Home » , , » Gowes Jelajah hutan kebun durian di Kota Bangun Kutai karta negara ala GGC Samarinda

Gowes Jelajah hutan kebun durian di Kota Bangun Kutai karta negara ala GGC Samarinda

Written By Muji Anggara on Selasa, 24 Maret 2015 | 19.46

Indahnya air terjun di kawasan hutan kebun durian
Kota bangun, selama ini saya hanya mendengar tapi belum pernah menginjakkan kaki ditanah ini. kesempatan untuk melihat2 kota bangun akhirnya tercapai juga. dengan senang hati dan riang bersama temen2 GGC Samarinda (walau tidak semua bisa ikutan) menjelajah hutan dan kebun durian di Kota Bangun Kutai Karta negara.

hanya ber 12 anggota aja sudah ramai riuh ditengah hutan kebun durian, apa lagi kalau kurang lebih 50an dari anggota bisa ikutan pasti tidak kaya dihutan lagi....

Tidak sia-sia goweser GGC Samarinda membelah hutan dan menyebrangi rawa-rawa yang hampir sepaha dalamnya dengan membawa sepeda (bisa dibayangkan betapa sulitnya) dan barang2 perlengkapan dipunggung masing2 goweser. sesampainya dipos 1, goweser sudah disiapi cempedak, lai untuk disantap sebelum membelah rawa ke-2. Dengan lahab goweser menyantap buah yang sudah disiapkan. dan langsung melanjutkan perjalanan setelah merasa kenyang. gate tour kali ini langsung oleh pemilik kebun durian.

Setelah sampai di tenda goweser juga sudah disiapkan buah durian dari berbagai ukuran. langsung tak malu2 ambil belah makan... sampai kenyang... setelah itu goweser langsung mengarah kesuara percikan air yang gak jauh dari tenda tersebut. Gak sampai 10 menit air yang bunyinya keras tadi terlihat didepan mata diantara bongkahan-bongkahan batu besar. dengan suara riuh goweser menyerbu tempat tersebut. dingiiiiiiiiiiinnnnnnnn celetuk salau satu goweser setelah berada dibawah gerojokan air tersebut.
Gowes saat melewati padang ilalang yang diapit 2 rawa panjang

Menurut informasi pemilik kebun tersebut dan sekaligus gate tour kami, "Kalian yang pertama tembus sampai kebun dan air terjun ini, belum ada orang yang sampai disini atau bahkan mandi diair terjun, begitu juga kami, blm pernah mandi disitu" ungkap pemilik kebun durian. 










Semua foto ada disini dan disana  (Telah lulus sensor ala Thaufik)
Fotografer : Thaufik Rajawali
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. GGC Samarinda - All Rights Reserved
Template Created Editor by Muji Anggara Published by GGC Samarinda
Proudly powered by Blogger